PENDAMPINGAN SKDR P2P OLEH DINKES PPKB KAB. KEBUMEN
PENDAMPINGAN SKDR P2P OLEH DINKES PPKB KAB. KEBUMEN
BUAYAN-. Selasa, 09 September 2023 di Puskesmas Buayan telah berlangsung kegiatan Pendampingan Sistem Kewaspadaan Dini dan Risiko (SKDR) Program Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) oleh tim dari Dinas Kesehatan Pengendalian Penyakit dan Keluarga Berencana Kab. Kebumen. SKDR sangat penting dilaksanakan untuk mencegah Kejadian Luar Biasa (KLB).
Dalam kegiatan ini, penanggung jawab UKM Puskesmas Buayan, Umi Nurjanah, Amd, Keb. berkesempatan memberikan pemaparan mengenai beberapa hal yang berkaitan dengan kegiatan ini salah satunya capaian Standar Pelayanan Minimal (SPM) di Puskesmas Buayan. Dalam pemaparan ini ditampilkan pula analisa masalah yang ada menggunakan metode USG dan fishbone serta rencana tindak lanjut dari masalah yang ada.
Kegiatan dilanjut dengan diskusi kelompok yang dipimpin oleh tim dari Dinkes PPKB Kab. Kebumen. Diskusi dibagi menjadi 4 kelompok yaitu penyakit TB, HIV AIDS, Imunisasi dan PTM. Masing-masing kelompok berdiskusi membahas masalah yang ditemui dari tiap kelompok dan di akhir kegiatan, tim dari Dinkes PPKB Kab. Kebumen memberikan feedback kepada Puskesmas Buayan berdasarkan hasil diskusi dan pemaparan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan angka capaian dari SPM di Puskemas Buayan bisa naik serta masalah-masalah yang ada bisa teratasi. Selain itu juga mencegah terjadinya KLB di wilayah Puskesmas Buayan.